Tingkatkan Kreativitas Mahasiswa, Teknik Sipil Taja Pameran Maket

AKLaMASI.net, Pekanbaru – Dosen jurusan Teknik Sipil melaksanakan pengambilan nilai, pembuatan Maket dari mata kuliah Pengelolaan Sumber Daya Air (PSDA) dan Planologi.
Bertempat di halaman Fakultas Teknik Universitas Islam Riau (UIR), pameran maket ini dilaksanakan dari pukul 09:00 WIB sampai dengan 11:30 WIB. Jumat, (11/5).

Dari beberapa kelompok yang dipamerkan. Hasil dari tugas mata kuliah PSDA mahasiswa Teknik Sipil semester 6 dan Planologi semester 8. Keduanya diampu oleh Firman Syarif ST, M.Eng.

Firman menuturkan, diadakannya kegiatan ini untuk menumbuhkan inovasi baru di teknik sipil yang selama ini hanya terpaku dengan tugas dan hitungan. “Untuk itu saya membuat pengambilan mata kuliah kedua ini dengan pembuatan maket agar mahasiswa bisa berkreasi dan meningkatkan kreativitas.” Jelasnya.

Dan lebih lanjut, Firman menjelaskan penilaian maket selain voting juga dinilai dari Kreativitas dan Kerapian mahasiswanya.

Seluruh Maket yang dipamerkan, terlihat bermacam macam kreasi. Ada yang membuat maket bergayakan nuansa melayu, tempat ibadah disekitar Pekanbaru, maket bendungan, floating house, filter limbah, perkotaan, perdesaan dan lainnya.

Seperti maket yang dipamerkan oleh kelompok dengan anggota Barkah. Ia menjelaskan membuat Water Front City karena mereka terinspirasi dengan bangunan yang ada di Belanda. “Kami ingin maket ini semoga terealisasikan di tepi sungai Siak dan dibuat layaknya ada sungai-sungai kecil ditengah pemukiman warga.” Jelasnya.

Jeki-mahasiswa teknik sipil UIR semester 8 kepada AKLaMASI mengungkapkan dalam kerjasama kelompok sangat sulit untuk membuat maket tersebut, serta ada anggota yang jarang datang, “sehingga apabila waktu sudah mepet berakibat kami mempersiapkannya hingga larut malam.” Jelasnya.

Reporter : Ariful fikri aghoni, Irpan hakim
Editor : Tomy Ginting 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *