Mapala UIR Gelar Expo yang ke-4 Tahun Ini

Oleh: Gerin Rio Pranata


Selasa (24/09), Mapala UIR (Mahasiswa Pencinta Alam Universitas Islam Riau) menyelenggarakan Mapala UIR Expo IV bertepatan dengan hari jadinya yang ke-22. Kegiatan tersebut digelar di halaman gedung PKM (Pusat Kegiatan Mahasiswa), dengan mengangkat tema “Dimana Bumi Kupijak di Situ Lingkungan Kujaga.”

Reski Tuani Siregar, ketua pelaksana kegiatan, mengatakan bahwa Mapala UIR adalah aktivis lingkungan, dan harus menunjukkan kepeduliannya kepada lingkungan. Karena, sudah banyak lingkungan yang dirusak seperti hutan yang dibakar.

Adapun beberapa konsep acara yang dihelat pada Mapala UIR Expo IV, yaitu camping ground, etnik, dan budaya. Namun konsep ini dikhususkan pada stand yang ada di acara tersebut.

Kegiatan ini dimeriahkan oleh Mapala selingkungan UIR yaitu, Mafakumpala (Mahasiswa Fakultas Hukum Pencita Alam), Satwa Sahara (Satuan Jiwa Sahabat Alam Raya), Mapala Fasipik (Mahasiswa Pecinta Alam Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik), Mapala Jati (Mahasiswa  Pecinta Alam Jelajah Tanah Air Indonesia), Mapedallima Hangtuah (Mahasiswa Peduli Alam Lingkungan Masyarakat Hangtuah), Mapedalhi-Mappsy (Mahasiswa Peduli Alam Dan Lingkungan Hidup), serta Impal Pandawaseta (Ikatan Mahasiswa Pencinta Alam Panggilan Dari Jiwa Semesta Alam).

Acara ini akan berlangsung selama 5 hari, dimulai dari 24 hingga 28 September 2019. Hari pertama, ada acara talk show yang diisi oleh Mapala UIR dan WWF (World Wildlife Fund), di hari kedua ada acara lomba permainan rakyat dan tali-temali, di hari ketiga ada kegiatan lomba mewarnai dan melukis untuk anak TK dan mahasiswa, di hari keempat ada lomba masak, dan di hari terakhir adalah acara penutupan.

“Untuk Mapala di luar lingkungan UIR, pasti diundang seperti Mapala Dari Universitas Riau, Mapala UIN Suska, dan Mapala lainnya,” ujar Reski. Selain sebagai tamu, Mapala di luar lingkungan UIR diundang untuk mendiskusikan isu-isu lingkungan yang terjadi saat ini seperti kabut asap.

Kemudian, panitia kegiatan juga akan memberi penilaian kepada setiap stand yang ada di Mapala Expo, di antaranya kerapian, kebersihan, dan keramaian pengunjung yang hadir di stand tersebut.

Ir. H. Rosyadi. M.Si., WR (Wakil Rektor) III bidang Kemahasiswaan, Alumni, Dan Kerjasama, turut hadir dalam acara pembukaan Mapala UIR Expo IV. Menanggapi tema yang diusung pada acara tersebut, Rosyadi berpesan kepada seluruh lapisan masyarakat bahwa pentingnya menjaga alam, “Melestarikan bukanlah suatu hal yang mudah, namun merusak alam adalah hal yang paling mudah, jadi tugas kita adalah menjaga alam kita sendiri,” ujarnya.

Terakhir, Reski mengatakan kendala yang paling utama dalam kegiatan ini adalah administrasi dan tempat kegiatan, “Karena untuk tempat seperti PKM sempat digunakan acara lain, dan adanya acara PKKMB.”


Editor: Ardian Pratama
Foto: Akhmat Kusairi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *