Kegiatan Baru dari Faperta, “Pasar Tani”


Oleh: Akhmat Kusairi


Rabu (26/2), saya mendapat kiriman melalui pesan singkat di WhatsApp bahwa besok Fakultas Pertanian (Faperta) akan mengadakan “Pasar Tani” untuk pertama kalinya. Kamis (27/2) sore harinya, rasa penasaran membawa saya menyempatkan waktu untuk datang ke lokasi yang terletak di Bundaran Universitas Islam Riau (UIR).

Setibanya saya dilokasi terdengar suara dari disalah satu stand,

“sayurnya bu, sayurnya, harga murah” teriak salah seorang pedagang disana.

Juga terlihat ibu-ibu sedang memilih sayur sembari menanyakan harga, ada juga mahasiswa yang memperhatikan aneka tanaman hias yang cukup mencuri perhatian.  Nampak spanduk dipasang pada stand menghadap fakultas Ekonomi, berwarna merah hitam bertulis “Grand Opening Pasar Tani Fakultas Pertanian, Kamis 27 Febuari 2020”.

Banyak jenis sayuran dan buah-buahan disusun rapi pada setiap meja dibawah tenda segi empat berwana putih tersebut, ada kacang panjang, timun jepang, bayam, kangkung, jagung, semangka, juga pepaya. Selain buah dan sayuran terdapat juga berbagai macam bibit tanaman, aneka minuman dan makanan olahan, dan ada tanaman kaktus mini dengan berbagai jenis yang dihasilkan melalui budidaya oleh mahasiswa Faperta.

Ada yang menarik perhatian saya dari salah satu stand yang ada di Pasar Tani, stand tersebut menjual tanaman hias yang ukurannya kecil dengan menggunakan pot berwarna cokelat. Biasanya pot terbuat dari bahan plastik atapun tanah liat, namun berbeda dengan pot yang digunakan oleh mahasiswa di Pasar Tani ini, pot yang digunakan terbuat dari bahan dasar rumput yang dibentuk menyerupai bentuk pot, harganya berkisar dari Rp.15.000 hingga disesuaikan dengan besar ukuran tanaman pot yang digunakan.

Ini pertama kalinya Faperta membuat kegiatan “Pasar Tani”, hal ini dilatarbelakangi untuk menampung hasil panen dan pratikum mahasiswa Faperta, kemudian di pasarkan pada kegiatan Pasar Tani sehingga masyarakat di UIR bisa menikmati hasil dari mahasiswa Faperta tersebut.

Afrizal Efendi—Ketua Pelaksana, menyampaikan barang yang dijual pada kegiatan ini ialah hasil dari mahasiswa Faperta, sebagian ada juga yang dibeli dari pasar untuk melengkapi dan menambah varian yang dijual, seperti beras, minyak goreng, gula, bawang merah, bawang putih.

Dukungan berupa bimbingan yang dibarikan oleh pihak fakultas maupun Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kerjasama Ir. H. Rosyadi M.Si, yang memfasilitasi sehingga Pasar Tani ini dapat terselenggara, meskipun dalam pembukaan dibuka oleh Dekan Pertanian DR. Ir. Ujang Paman, M.Agr, karena pihak rektorat yang berhalangan hadir.

 “Kegiatan ini akan digelar rutin setiap hari kamis mulai pukul 14.00-17.30 wib dan akan menambah tenda lagi, selain itu kami juga mengajak mahasiswa yang ada lingkungan UIR terkhusus yang memiliki sebuah produk olahan sendiri untuk mendaftarkan dan meramaikan stand Pasar Tani ini,”. Ujar Arizal

Dewi Sriyani—Mahasiswa Jurusan Pendidikan Biologi, terlihat membeli sayuran. Ia mengutarakan dengan ada Pasar Tani ini sangat bagus dan merupakan ajang baru untuk mahasiswa UIR, yang biasanya hanya melihat mahasiswa Faperta bercocok tanam, saat ini bisa ikut menikmati hasilnya.

“Terbantu dengan adanya Pasar Tani, jadi waktu pulang bisa langsung mampir untuk belanja, kalau bisa jenis yang dijual lebih diperlengkap lagi,”. Ungkapnya.


Editor: Intan Salfitri


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *