UIR Terapkan Sistem Online

Sistem entri KRS (Kartu Rencana Studi) mahasiswa UIR (Universitas Islam Riau)  sudah beralih ke sistem online. Sejak tahun ajaran 2014/2015 seluruh mahasiswa semester genap, sudah bisa lakukan pembayaran SPP dan SKS diberbagai bank. Setelah bayar SPP, mahasiswa tidak perlu lagi ke TU (Tata Usaha) fakultas untuk ambil KRS. Kini mahasiswa bisa langsung isi dan cetak KRS nya sendiri,dengan log in di situs : www.sikad.uir.ac.id. Dan tak perlu lagi antri untuk cap lunas di BAAK (Biro Akademis Administrasi  Keuangan).

Menurut Wakil Rektor I, sistem KRS sudah dimulai sejak tiga tahun lalu, dan akan terus disempurnakan. Sosialisasi sistem ini sudah dilakukan di Fakultas Pertanian pada akhir bulan lalu, juga melalui BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa), dan spanduk setiap fakultas.

“Mari disiplin mengikuti ketentuan yang ada , jika ada keluhan dan kekurangan di lapangan, mohon konfirmasi kepada kami, kami dengan tangan terbuka menerima masukan,” ujar Nurman. Selanjutnya ia berharap mahasiswa agar dapat memahami dan mengikuti sistem, karena banyak juga mahasiswa yang kurang peduli apakah mereka sudah mempunyai KRS atau tidak. (Ade/Laras/Sofi/Sustriyanto).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *